Lihat koran untuk hari ini
Kang roni
KLIK DISINI

Thursday, October 11, 2012

Lenovo & HP Berebut Tahta Vendor PC Terbesar Dunia

 
Jakarta - Hewlett Packard (HP) dan Lenovo bersaing ketat menjadi vendor komputer terbesar dunia. Keduanya sama-sama menduduki posisi puncak dalam penelitian berbeda yang digelar biro riset ternama.

Menurut biro riset Gartner, Lenovo telah menggeser HP sebagai produsen PC terbesar dunia dengan penjualan 13,8 juta unit PC di kuartal III 2012. Sedangkan HP menjual 13,55 juta unit.

Namun demikian, biro riset IDC mengeluarkan data yang berbeda. IDC masih menetapkan HP sebagai produsen PC terbesar, meskipun gap dengan Lenovo makin mengecil.

Menurut IDC, HP mengapalkan 13,9 juta unit PC dengan pangsa pasar global 15,9%. Adapun Lenovo menjual 13,8 juta unit dengan pangsa pasar 15,7%.

Analis menilai, prestasi Lenovo masih akan berlanjut. "Hampir dapat dipastikan bahwa Lenovo akan menjadi produsen PC nomor satu dunia di semua data," ucap Andrew Milroy, analis di Frost & Sullivan.

Di sisi lain, seperti dikutip detikINET dari BBC, Kamis (11/9/2012), industri PC mengalami kecenderungan menurun. Permintaan pada komputer personal melambat karena melemahnya eknomi global dan popularitas tablet PC.

Sumber :
http://inet.detik.com/read/2012/10/11/110721/2059957/317/lenovo-hp-berebut-tahta-vendor-pc-terbesar-dunia?i991102105

0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More